Subscribe:

Ads 468x60px

Featured Posts

Friday, February 17, 2012

Mozilla Firefox 7.0


Update terbaru dari Mozilla yaitu menghadirkan Firefox 7.0. Mozilla mengatakan versi teranyar ini akan lebih ringan mengkonsumsi memori dari versi sebelumnya. MemShrink diyakini dapat menurunkan konsumsi memori 20 hingga 50 persen, ini otomatis akan mempercepat kinerja browser dan meminimkan terjadinya crash.

Selain itu, firefox 7 ini akan lebih cepat saat mulai dijalankan (startup time). Dukungan HTML 5 serta bantuan akselerasi dari kartu grafis saat menjalankan canvas pada HTML 5. Terakhir, yang paling menarik pada firefox ini yaitu, dihilangkan nya http:// pada address bar. Teman2 mau mencoba? Download Firefox 7.0 disini. Selamat belajar..

Antivirus Terbaik 2012

Sekedar bahan pertimbangan atau info aja buat teman2 yang akan menggunakan software antivirus, ini adalah hasil dari toptenreviews.com yang memberikan penjelasan 10 Antivirus Terbaik Tahun 2012. Bagi teman2 yang belum menggunakan antivirus, bisa mendownload versi trial dari beberapa program antivirus diatas.
Kalau misalnya cocok dengan antivirus tersebut teman2 bisa memfollow up nya (membeli produk tsb, hehe..). Beberapa antivirus tersebut bisa digunakan / instal pada Windows, Mac maupun Unix.
Link untuk melihat atau mendownload dari beberapa antivirus diatas, teman2 bisa lihat disini:

6. AVG

Nah, bagi teman2 yang sudah menggunakan antivirus, apakah antivirus nya termasuk antivirus yang diatas? hehe..kidding. Untuk lebih memproteksi komputer yang kita gunakan, penulis menambahkan kalau bisa teman2 instal anti virus lokal, seperti : smadav atau morphost. Selamat melihat dan mendownload antivirus..

Saturday, October 2, 2010

Cara Ampuh Membasmi Virus Jaringan

Pesan ini biasanya muncul ketika virus jaringan sudah menyerang komputer anda.

Kemarin saya sering kena “Generic Host For Win32 error” yang berakibat pada koneksi internet terputus dan tidak bisa reconnect lagi, satu-satunya jalan harus restart komputer. Tapi selang beberapa jam kejadiannya seperti itu terulang lagi, saya pikir sistemnya crash. Kemudian saya lakukan perbaikan dengan memakai norton utility (win doctor) dan scan dengan norton corporate antivirus dan juga AVG antivirus serta malwarebyte anti spyware. Ternyata tidak ada efeknya sama sekali dan masih juga sering keluar error svchost.exe nya.

Akhirnya setelah melakukan searching dan bertanya ke paman google ketemu solusinya dan sampai sekarang tidak pernah keluar lagi pesan error Generic Host For Win32. Caranya manualnya sebagai berikut :

Buka registry editor, start - run - ketik regedit - ok
masuk ke HKEY_LOCAL_MACHINE\System\CurrentControlSet\Services\NetBT\Parameters, kemudian pada kolom sebelah kanan cari TransportBindName dan klik 2x
Setelah itu kosongkan parameter pada Value data dan klik OK
Terakhir masuk ke HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\OLE, cari EnableDCOM pada kolom sebelah kanan dan klik 2x. Pada kolom parameter Value data secara default akan terisi Y, ganti Y menjadi N kemudian klik OK.
Tutup registri editor dan aplikasi lainnya kemudian restart.

Cara yang di atas jika dipergunakan untuk jaringan lokal akan menemui beberapa kendala, soalnya port 445 dan 135 ditutup, ini mengakibatkan sharing file&Folder jaringannya mati

Cara kedua yang belum saya coba adalah dengan patch windows-nya dengan KB89439 dan KB921883